Mirai no Mirai / Kun House

Ada yang udah pernah nonton anime movie Mirai no Mirai karya Mamoru hosoda? Kali ini saya akan share study saya tentang rumah keren dalam anime Mirai no Mirai ini. :)
BTW rumah ini karya arsitek Jepang, Makoto Tanijiri dari suppose design office.
Rumah ini terletak di lahan berkontur, berdasarkan yang saya studi dari level pintu masuk (entrance) sampe level bathroom perbedaan ketinggian mencapai hampir 8 meter. Sementara perbedaan level tiap ruang di 80cm, 1 meter sampai 1,8 meter.
Secara pengolahan massa, rumah ini terdiri dari tumpukan box / dinding rectangular, dinding rectangular ini kemudian melingkupi tiap 2 ruang, dari ruang kun dengan courtyard, courtyard dengan dining kitchen, dining kitchen dengan living room, living room dengan bedroom,,,
Dan diputus dinding rectangular yang melingkupi wardrobe dan bathroom. Dan secara konsep visual ruang-ruang yang terhubung tadi terlihat seperti ikatan rantai. Mungkin ini konsep yang mau diperlihatkan sutradara Mamoru Hosada san dan arsitek Makoto tanijiri san,,,
Bagaimana ikatan dan hubungan sebuah keluarga di dalam rumah. Menurut saya konsep rumah ini bener2 direncanain secara matang sesuai tema pertumbuhan yang biasa jadi tema di film karya Mamoru Hosoda san, ruang-ruang tanpa sekat dinding, tangga-tangga yang banyak.
inilah cara supaya orang tua kun bisa melihat bagaimana kun bertumbuh di dalam rumah ini.
Potongan.
Dipotongan ini kita bisa liat perbedaan lantai dan kemiringan kontur tanahnya. Kalo dibikin 3d kaya gini bisa ngebayangin kan gimana ruang2nya, 😆
Spatial design 1

Coba bayangin, pulang kerja, kalian buka pintu, naik tangga, dan diujung anak tangga, view kalian adalah taman dengan pohon besar di dalam rumah. Pasti lumayan ngilangin stress ya, berasa "home" Apalagi pohon ini spesial, bisa bikin orang halu 😆
Ya ini adalah ruang dimana kun sering berimajinasi, taman dalem rumah yang bikin dia halu ke masa depan dan masa lalu, dan ruang dimana dia biasa main kereta-keretaan, (ruang ini nantinya jadi kamar tidur ketika kun dan Mirai jadi ABG?)
Spatial design 2.

Ruang ini lah ruang interaksi utama keluarga di rumah ini, otosan yang biasa kerja di ujung meja deket rak buku, yukko yang tidur di deket anak tangga, apapun hal dalam rumah ini, bener2 didesain dengan baik oleh makoto tanijiri san.
Spatial design 3.
Di level teratas ada kamar tidur, wardrobe dan area servis, rumah minim sekat dan pintu ini emang sengaja didesain supaya orang tua bisa dengan mudah mengawasi kegiatan dan pertumbuhan anak-anaknya.
Terakhir saya share view/interior dari rumah ini.
Inner courtyard/ halaman dalam rumah ini adalah favorit saya. Liat pohon oaknya aja bener2 bikin halu.
Dapur, ruang makan dan ruang keluarga, kayaknya siapapun juga kepingin punya rumah kaya gini ya? 😂
Dan terakhir ruang dimana kun kecil biasa main kereta-keretaan. 😆
Saya sudahi sampe disini threadnya ya, semoga terhibur dan yang udah pernah nonton anime Mirai no Mirai jadi ada bayangan gimana rumah kun dari beberapa view yang sulit dibayangin dalem animenya. 😆

Terima kasih.
You can follow @ProduktionHS.
Tip: mention @twtextapp on a Twitter thread with the keyword “unroll” to get a link to it.

Latest Threads Unrolled:

By continuing to use the site, you are consenting to the use of cookies as explained in our Cookie Policy to improve your experience.